Jual Barang atau Jasa Mana yang Lebih Baik di Bisnis Online?

Jual barang atau jasa mana yang lebih baik di Bisnis Online?Jual barang atau jasa mana yang lebih baik di Bisnis Online? Pertanyaan ini sering kali saya dapakan dari kawan-kawan yang ingin memulai Bisnis Online. Kita bahas satu-satu ya.

Jual Barang Secara Online

Saya pernah mengunjungi distributor baju muslim yang berjualan secara online, mereka hanya mengandalkan kontrakan yang tidak terlalu besar sebagai lokasi fisik mereka.

Lokasi sangat tidak strategis untuk berjualan secara offline karena berada di dalam gang yang sempit dan bukan jalan hidup, tidak ada orang yang lalu lalang.

Tapi itu tidak masalah bagi mereka karena mereka mempunyai Toko Online yang teroptimasi, di beberapa kata kunci yang sangat tertarget toko online meraka berada di halaman utama bahkan 5 besar.

Hanya bermodalkan Toko Online dan teknik SEO, Omset dalam sebulan bisa mencapai puluhan juta Rupiah bahkan pada momen tertentu bisa mencapai ratusan juta Rupiah, gurih bukan untuk sebuah usaha yang hanya mengandalkan rumah kontrakan sebagai tempatnya.

80 sampai 90% pelanggan mereka datang dari google, sisanya dari social media dan dari referensi orang lain.

Butuh Toko Online? Harga promo mulai dari Rp. 350.000. Klik disini Jasa Toko Online Murah.

Jual Jasa Secara Online

Jual jasa juga tidak kalah hebatnya, salah satu mentor saya mampu menembus Omset ratusan juta hanya bermodalkan website pemasaran yang teroptimasi. Bisnis yang mereka jalankan adalah Jasa Anti Rayap.

Order yang didapat bisa dibilang 100% datang dari google, dengan memanfaatkan teknik SEO dan google adword (iklan di google). Tidak jarang proyek besar bernilai fantastis mereka dapatkan dari sana.

Sekarang pilihan ada ditangan Anda, mau jual barang atau jasa keduanya bisa menghasilkan omset puluhan bahkan ratusan juta.

Saran saya jual produk yang benar-benar Anda cintai dan Anda yakin produk itu bermanfaat untuk orang lain. Pelanggan sejatinya tidak membeli produk Anda tapi mereka membeli manfaat yang bisa didapat dari produk Anda.

Kami siap menjadi mitra pemasaran online untuk Anda, pilih layanan yang Anda butuhkan klik disini (Jasa Internet Marketing)

Silahkan di share jika tulisan ini di anggap bermanfaat, agar lebih banyak orang yang mendapatkan manfaatnya.

 

3/5 - (2 votes)
Scroll to Top