Cara Manfaatkan AI untuk Optimasi SEO | Rekaman Live

Cara Manfaatkan AI untuk SEO

Sebelumnya saya pernah mengatakan optimasi SEO terutama tentang pembuatan konten otomatis menggunakan mesin seperti spinner atau yang terbaru menggunakan teknologi AI seperti Chat GPT ini melanggar pedoman Google.

Tapi belakangan ini Google memperbaharui pedoman mereka terkait ini, mengutip pernyataan dari Google yaitu :

“Fokus kami pada kualitas konten, bukan bagaimana konten diproduksi, adalah panduan berguna yang telah membantu kami memberikan hasil yang andal dan berkualitas tinggi kepada pengguna selama bertahun-tahun.”
– Danny Sullivan dan Chris Nelson dari tim Kualitas Penelusuran Google

Dari sini bisa disimpulkan bahwa saat ini tidak masalah menggunakan konten hasil dari teknologi AI selama konten tersebut berkualitas dan merupakan informasi yang dibutuhkan usernya Google.

Timbul pertanyaan :

  • Bagaimana cara memanfaatkan AI untuk optimasi SEO setelah adanya pernyataan di atas dari Google?
  • Apakah kita langsung meminta AI atau Chat GPT membuatkan sebuah artikel dan langsung mempostingnya di website atau seperti apa?
  • Atau apakah kita hanya meminta ide konten dan gambaran besar kontennya melalui chat GPT untuk kemudian dikembangkan sendiri?

Temukan jawaban lengkapnya di Video ini :

Belajar SEO dibimbing selama 1 bulan, KLIK >> https://defriansyah.net/kursus-seo/

5/5 - (2 votes)
Scroll to Top