5 Program Kursus SEO yang Bisa Anda Ikuti, No 5 GRATIS

5 Program Kursus SEO

Hai, terimakasih telah mengunjungi website defriansyah.net. Website ini berisi informasi seputar teknik dan perkembangan dunia SEO, sesekali kami juga membahas tentang Bisnis Online. Untuk Anda yang baru berkunjung bisa membaca artikel artikel yang sudah kami tuliskan sebelumnya di menu BLOG.

80% teknik SEO yang dituliskan di website ini merupakan teknik yang sudah kami uji coba langsung dan buktikan hasilnya. Namun, karena teknik SEO terus mengalami perubahan dari tahun ke tahun, mungkin Anda menemukan teknik yang sudah tidak efektif pada tulisan-tulisan beberapa tahun yang lalu. Perhatikan waktu publis nya juga ya sebelum Anda mempraktekan teknik di website ini.

Awalnya website ini hanya diperuntukan untuk berbagi, sharing sharing informasi tentang SEO tanpa adanya sesuatu yang kami tawarkan. Sampai pada tahun 2015 permintaan untuk kursus SEO berbayar dan permintaan untuk Jasa SEO berdatangan.

Dari situ kami mulai membuat beberapa program yang bisa Anda ikuti dari mulai program kursus SEO, konsultan SEO sampai ke program Jasa SEO.

Pada tulisan kali ini fokus pembahasan kami hanya pada program belajar atau kursus SEO yang bisa Anda ikuti, dari mulai kelas berbayar dengan harga mahal sampai program belajar SEO gratis tersedia disini.

Berikut 5 programnya :

1). Private SEO Offline (Berbayar)

Program yang pertama adalah private SEO Offline, program eksklusif dari kami untuk Anda yang ingin kursus SEO atau Belajar SEO secara private.

Pada program ini peserta kami batasi, maks 5 peserta. Atau jika peserta lebih dari 5 orang kami akan menambah mentor pengajar agar hasilnya lebih maksimal.

Program ini cocok untuk Anda yang :

  • Ingin belajar SEO secara offline dengan peserta terbatas, agar lebih leluasa dalam mengajukan pertanyaan atau berdiskusi langsung dengan mentor.
  • Ingin membangun tim SEO dalam perusahaan Anda.
    Anda juga bisa mengirimkan tim untuk mengikuti pelatihan ini.

Private SEO Offline di adakan di basecamp Laskarseo, di perumahan Metland Transyogi, Cileungsi, Kab. Bogor. Dekat Cibubur Jakarta.

Mentor bisa mendatangi tempat Anda dengan syarat :

  • Minimal 3 peserta
  • Akomodasi dan transport ditanggung peserta
  • Pemilihan waktu pas dengan jadwal mentor

Selengkapnya klik Private SEO offline

2). Private SEO Online (Berbayar)

Program berikutnya yang bisa Anda pilih adalah private SEO Online, untuk Anda yang ingin belajar secara private namun terkendala dengan jauhnya lokasi pelatihan.

Berikut informasi tentang kelas private SEO Online :

  • Satu guru satu murid
  • Mentoring online selama 2 bulan
    Anda akan dibimbing langsung dalam mengoptimasi website selama 2 bulan lamanya, yang sudah sudah sebelum pelatihan selesai website sudah masuk halaman satu Google.

Informasi lengkap tentang private SEO online klik private SEO Online

3). Kursus SEO Online (Berbayar)

Program kursus seo online ini jauh lebih terjangkau dari kelas privat, pada program ini hampir sama dengan program private online baik dari segi materi maupun mentoring langsung.

Perbedaan kursus SEO Online dengan Private hanyalah pada jumlah peserta, jika pada kelas private satu guru satu murid. Pada kursus SEO Online satu grup belajar berisi 10-20 peserta.

Informasi selengkapnya tentang kursus SEO Online klik disini Kursus SEO Online

4). Kursus SEO Pemula (NEW) (Berbayar)

Kursus SEO Pemula merupakan program baru di defriansyah.net. Untuk awal kami hanya membuka kelas onlinenya saja tapi ke depan ada rencana ingin membuka kelas offlinenya juga.

Program Kursus SEO Pemula sengaja kami buat untuk memenuhi permintaan Anda, sebelumnya banyak japri yang masuk mengatakan kalau mereka ingin belajar SEO disini namun terkendala dengan biaya.

Program yang satu ini jauh lebih murah dan terjangkau dari kelas kelas lainnya.

Perbedaan mencolok dari kursus SEO Pemula dengan program lainnya adalah pada materinya, pada program ini materi tidak lengkap namun sudah kami uji coba, hanya dengan materi di kelas ini saja Anda sudah bisa membawa website ke halaman satu Google.

Perbedaan lainnya pada program ini tidak ada mentoring selama 2 bulan .

Selengkapnya tentang program ini klik kursus seo pemula

5). Pesantren Laskarseo (GRATIS)

Program terakhir merupakan program sosial dari kami, program kursus seo gratis yang kami peruntukan untuk mereka yang membutuhkan, target utama kami adalah kaum Dhuafa, anak yatim, mereka yang kurang mampu atau mereka yang benar-benar membutuhkan.

Tujuan utama program ini diadakan adalah untuk ikut serta berpartisipasi dalam mengurangi kemiskinan di Indonesia, walau yang kami lakukan tidak seberapa tapi minimal kami ikut bergerak.

Kami melakukan seleksi ketat untuk penerimaan peserta program pesantren ini, saat tulisan ini dibuat programnya sudah berjalan 5 angkatan dengan peserta per angkatan 3-10 peserta.

Mereka bermukim di basecamp Laskarseo 3-12 bulan. Program ini 100% gratis, dari mulai tempat tinggal, makan dan lain-lain semua di tanggung Laskarseo.

Jika Anda termasuk dalam katergori yang kami sebutkan di atas Anda bisa mendaftar pada program ini, silahkan join di telegram kami untuk mendapatkan informasi saat pendaftaran program dibuka kembali.

Join Channel Telegram Klik >> defriansyahnet

Anda bebas memilih program mana yang pas untuk Anda ikuti, sampai bertemu di kelas ya 🙂

4/5 - (6 votes)
Scroll to Top