Bagaimana Cara Mendapatkan Uang dalam Kondisi Krisis

Cara mendapatkan uang
Bagaimana cara mendapatkan uang dalam kondisi krisis

Saat ini kita dihadapkan dalam kondisi luar biasa yang mengakibatkan hampir semua sektor ekonomi terpuruk akibat dari pandemi covid19. Beberapa pakar ekonomi mengatakan krisis yang akan terjadi saat ini bisa melampaui krisis pada tahun 1998.

Semoga tidak demikian.

Pada tahun 1998 yang diserang hanyalah ekonomi, sedangkan tahun 2020 ini kita juga diserang di sektor kesehatan dengan mewabahnya virus corona atau yang biasa disebut juga Covid 19.

Beberapa sektor usaha saya pun harus tutup seiring dengan himbauan pemerintah untuk menutup kantor-kantor di Jakarta.

Disisi lain, saya banyak mendapatkan laporan tentang dampak yang lebih buruk dari pandemi ini yaitu kelaparan. Mulai banyak yang kehabisan amunisi, kehabisan uang dan bahan makanan untuk dimasak.

Bahkan di beberapa cerita yang beredar ada yang sampai menggadaikan TVnya untuk ditukarkan dengan 5 liter beras karena sudah beberapa hari anaknya belum makan dan masih banyak kisah sedih lainnya diluar sana.

Kondisi saat ini membuat kita sulit bergerak, sulit berfikir dan mengambil tindakan.

Beberapa hari terakhir saya sempat menghubungi teman-teman pengusaha, bertanya kabar sekaligus bisnis mereka. 90% mengatakan bisnisnya turun drastis atau bisa dikatakan nyungsep.

Beberapa mulai tutup, ada pula yang memilih pivot bisnis, sisanya mencoba bertahan dengan kondisi keuangan yang ada.

Jika saat ini Anda termasuk yang terkena dampak ekonomi dari pandemi covid19 ini, saran saya jangan menyerah dengan keadaan, jangan hanya menunggu bantuan yang entah akan sampai atau tidak kepada Anda, kita coba bergerak mencoba mendapatkan uang atau penghasilan sehingga dapur tetap bisa ngebul.

Bagaimana cara mendapatkan uang dalam kondisi pandemi covid19 ini?

Dari sekian banyak lini bisnis, bisa dikatakan 90% turun drastis dan tidak bisa diharapkan, tapi masih ada 10% lini bisnis yang bisa Anda ambil untuk minimal bisa bertahan hidup di masa krisis ini, berikut beberapa cara mendapatkan uang yang bisa Anda ambil.

1). Menjual Masker

Masker saat ini menjadi salah satu kebutuhan pokok, apalagi beberapa hari lalu pemerintah mewajibkan pemakaian masker saat keluar rumah. Ini bisa jadi salah satu lini jalan menghasilkan uang yang bisa Anda ambil.

Sudah banyak mas yang menjual masker

Memang banyak, tapi tidak ada salahnya jika Anda juga coba menjualnya. Banyak yang menjual bukan berarti jualan Anda tidak akan laku, market mereka mungkin berbeda dengan market Anda.

Untuk dapat bersaing dalam berjualan masker, Anda bisa mencari masker yang memiliki keunikan atau memiliki kelebihan dengan masker lainnya. Ini bisa menjadi nilai lebih Anda saat menawarkan masker tersebut.

Contohnya, saya pernah melihat masker 3 lapis yang ditengahnya bisa dimasukan tisu. Ini bisa menjadi kelebihan yang ditonjolkan.

Atau saya juga pernah melihat masker yang dituliskan kata-kata motivasi pada bagian depan, ini juga bisa menjadi kelebihan yang ditonjolkan saat Anda memasarkannya.

Masker yang saya maksud di atas ini masker kain, karena pemerintah memang menganjurkan pemakaian masker kain untuk umum. Dan ingat jual dengan harga yang wajar, jangan mengambil kesempatan disaat orang lain kesulitan.

2). Menjual Hand Sanitizer

Sama seperti masker, hand sanitizer menjadi kebutuhan pokok di masa pandemi covid19. Menurut saya hand sanitizer peluang repeat ordernya labih bagus dari masker karena masker kain bisa jadi market hanya beli 1x karena bisa dicuci ulang dan lama rusaknya. Untuk hand sanitizer setiap hari digunakan berkali-kali sehingga akan habis dan market melakukan pembelian ulang.

Jangan katakan sudah banyak yang jual ini ya!

Intinya saat ini yang bisa Anda lakukan, lakukanlah, terus bergerak, terus ikhtiar karena itu yang diperintahkan Allah kepada kita. Masalah hasil serahkan pada Allah.

Untuk HS juga karena sudah banyak yang jual, Anda cari HS yang memiliki kelebihan dari HS lainnya, misal sudah mendapatkan izin resmi dari departemen kesehatan.

3). Menjual suplemen kesehatan

Salah satu yang menjadi kebutuhan pokok di masa pandemi covid19 ini adalah suplemen kesehatan, seperti vitamin C, vitamin E atau herbal seperti rempah-rempah, dll.

Saya sendiri yang biasanya jarang sekali minum vitamin, dalam kondisi wabah seperti ini setiap hari minum vitamin dan stok.

Repeat order untuk suplemen kesehatan ini juga cukup bagus, suplemen diminum pasti akan habis dan jika market cocok maka akan melakukan pembelian ulang.

4). Menjual cemilan

Cemilan mungkin bukan menjadi kebutuhan pokok di masa pandemi ini, tapi untuk beberapa orang yang keuangannya masih aman, karena efek work from home dan tidak bisa kemana-mana, mereka biasanya akan stok cemilan di rumah.

Sebelumnya saya termasuk orang yang jarang nyemil, kalau kerja sangat serius, jangankan nyemil, makan saja kadang lupa. Tapi efek dari kerja di rumah dan benar-benar semua ada di rumah termasuk anak-anak. Setiap hari istri selalu beli atau buat cemilan.

Untuk cemilan ini peluang repeat ordernya juga cukup tinggi. Pastikan cemilan yang Anda jual rasanya enak dan membuat orang ketagihan. Pilih cemilan yang memiliki harga wajar dan tidak terlalu mahal.

Kondisi krisis seperti ini orang akan sangat hitung-hitungan, jika rasanya enak dan harganya cukup wajar, pelanggan Anda akan melakukan pembelian berulang-ulang.

5). Menjual makanan jadi

Jika Anda atau pasangan Anda pintar masak, Anda bisa menjual makanan siap saji. mengingat saat ini banyak tempat makan yang tutup, asisten rumah tangga juga banyak yang dirumahkan karena berbagai alasan.

Dan tidak semua keluarga memiliki anggota keluarga yang pandai memasak.

Makanan jadi ini peluang repeat ordernya juga cukup tinggi, karena setiap hari orang pasti makan. Yang terpenting masakannya cukup enak, terdapat variasi menu berbeda setiap hari dan harga yang masuk akal.

Mungkin selain ini masih banyak lagi bisnis lainnya, silakan Anda cari produk atau jasa lainnya yang saat ini menjadi kebutuhan pokok atau sifatnya urgent. Mengingat kita dalam kondisi krisis, orang akan lebih hemat dalam mengeluarkan uang.

Intinya, mau tidak mau, suka tidak suka, cara mendapatkan uang pada masa pandemi covid19 atau corona ini adalah jualan. Jangan malu untuk jualan.

Ingat Anda butuh makan, keluarga Anda butuh makan, jangan biarkan mereka kelaparan.

Bagaimana cara mendapatkan suppliernya?

Dalam kondisi normal sebenarnya ada banyak cara mendapatkan supplier, tapi dalam kondisi seperti ini tidak banyak pilihan, berikut cara mendapatkan supplier produknya :

1). Search Google

Cara pertama, Anda bisa menggunakan mesin pencari. Silakan buka Google dan ketikan supplier dan kota Anda.

Misal Anda mencari supplier masker kain dan Anda tinggal di Cengkareng Jakarta (misalnya), maka Anda bisa ketikan di halaman pencarian Google kata “supplier masker kain di cengkareng”.

Maka akan keluar supplier-supplier masker kain, jika memungkinkan untuk dikunjungi sebaiknya Anda berkunjung dulu ke supplier tersebut, khawatir penipuan, selain itu dengan bertemu langsung Anda bisa melihat kualitas produknya dan bisa langsung mengadakan akad kerjasama.

Cara yang sama juga bisa Anda lakukan pada website marketplace, cari supplier di MP.

2). Kerabat

Cara ke dua Anda bisa melihat sekeliling Anda, lingkungan Anda, keluarga Anda, teman Anda baik teman offline maupun teman sosial media. Mungkin saja di antara mereka ada yang menjadi supplier produk yang Anda cari.

Cara sederhana yang biasa saya lakukan adalah membuat status di semua sosial media yang saya miliki. Statusnya kurang lebih seperti ini :

Disini ada supplier masker kain, kalau ada bisa komen ya.

Bisanya dengan begini saja, para supplier produk akan muncul dan berkomentar, atau ada pula yang men-tag teman atau kerabatnya yang merupakan supplier dari produk tersebut. Tapi ingat pastikan itu benar-benar supplier bukan hanya dropshiper.

3). List supplier

Jika Anda sudah benar-benar mentok, nanti saya coba carikan list supplier dan saya update disini. Sementara ini yang terpikirikan oleh saya hanyalah supplier masker kain dan supplier cemilan kacang yang menyediakan berbagai jenis cemilan kacang.

Keduanya boleh dropship, jadi Anda tidak perlu khawatir masalah modal.

List supplier

NoNamaProdukKontak
1.DeckyCemilan kacang0856-5581-6823
2.GilangMasker Kain0811-8055-166
3.Bunda
Leoni
Busana
Muslim
0811-1120-608
4.Irfan YSMadu asli
& Herbal
0821-8588-3689
5.
6.
7.
8.
9.

Silahkan bisa langsung Anda hubungi sendiri, saya sama sekali tidak mengambil untung dari sini.

Bagaimana cara menjualnya?

Pada masa krisis seperti ini lupakan semua cara digital marketing yang pernah Anda pelajari, karena tidak terlalu efektif.

  • Saya punya kenalan ahli google ads, saat ini sudah stop iklan karena hasilnya kurang memuaskan.
  • Saya punya kenalan ahli facebook ads dan instagram ads, pendapatnya sama hasil dari iklan sedang kurang memuaskan.

Lalu bagimana cara yang paling efktif?

Dari semua teman pengusaha yang saya japri beberapa hari terakhir, yang usahanya masih jalan dan menghasilkan adalah mereka yang memiliki produk yang termasuk kategori kebutuhan pokok, selain itu mereka juga memiliki database pembeli.

Iklan sudah jauh menurun, penjualan justru banyak dari database.

Saya baru mau mulai mas belum punya database, bagaimana?

Saya paham betul, itulah kenapa di atas saya lebih menyarankan menjual kebutuhan pokok, produk yang benar-benar dibutuhkan pada masa pandemi corona ini.

Selanjutnya manfaatkan database dari :

  • Teman facebook
  • Follower Instagram
  • Teman WhatsApp
  • Grup-grup WhatsApp Anda
    Seperti grup RT dan lainnya

untuk saat ini, cara inilah yang lebih menghasilkan. Tapi ingat gunakan cara yang sopan ya, jangan asal spam. Apalagi di grup-grup WA.

  • Saya punya tetangga yang jualan pisang, sekali promosi di grup WA langsung habis sampai ada yang tidak kebagian.
    Tadinya setau saya beliau tidak jualan pisang.
  • Tetangga lainnya yang berjualan kurma juga sama, setiap hari ada saja yang pesan.
  • Ada juga saudara jualan cemilan lewat status WA, setiap hari banyak pembelinya.

Cara ini yang lebih efektif untuk saat ini, jangan ambil untung besar yang penting ada pemasukan dulu untuk makan.

Untuk promo di grup, ingat-ingat ya jaga adab dan patuhi aturan grup. Kalau grupnya tidak boleh jualan ya jangan jualan disana.

SEO Bagaimana mas?

Promosi dengan SEO untuk Anda yang sedang terdesak dengan kebutuhan saat ini kurang bagus, apalagi kondisinya Anda baru mau mulai. Kecuali seperti saya websitenya sudah masuk halaman satu Google. Tinggal menikmati hasilnya saja.

Tapi jika saat ini kondisi keuangan Anda cukup aman, Anda boleh mulai promosikan produk menggunakan SEO. Dengan harapan saat kondisi sudah normal dan pandemi sudah berakhir, website Anda sudah berada di halaman satu Google.

Bisa dikatakan mencuri start. Saat pandemi berakhir yang lain baru mulai promosi, website Anda sudah berada di halaman satu Google dan menghasilkan.

Yang perlu diingat promosi menggunakan SEO butuh waktu, jadi tidak cocok jika Anda sedang terdesak dan harus cepat menghasilkan.

Jika kondisi keuangan Anda cukup aman, Anda bisa belajar SEO disini :

  • GRATIS –> Grup Belajar SEO 2020 –> KLIK DISINI
  • BERBAYAR –> Program Kursus SEO, KLIK DISINI –> Kursus SEO
    • Diskon 30% Terbatas, gunakan kupon diskon Covid30
    • Atau hubungi admin, klik disini >> 08179888234

Kesimpulan

Cara mendapatkan uang dalam kondisi krisis seperti saat ini mau tidak mau dengan jualan. Namun, Anda perlu memastikan produk yang Anda jual benar-benar kebutuhan pokok.

Jualan yang paling efektif saat ini yaitu dengan memanfaatkan database yang ada, seperti teman di sosial media atau pun memanfaatkan kontak whatsapp.

3.7/5 - (3 votes)
Scroll to Top